Minggu, 12 Mei 2013

Sehat Jantung dan Kurangi Kolesterol; Makan ini Saja

Panduan Makanan Sehat
Empat makanan ini paling penting untuk mengurangi kolesterol dan membuat kuat jantung kita. Karena siapapun, pasti tak akan suka digerogoti oleh penyakit dikala umur makin bertambah.
Berikut adalah ulasan 4 jenis makanan yang baik untuk kesehatan jantung:
1. Batasi lemak dan kolesterol tidak sehat
Membatasi lemak jenuh dan lemak trans dalam makanan adalah langkah paling penting yang dapat Anda ambil untuk mengurangi kolesterol darah dan menurunkan risiko penyakit arteri koroner.
Tingkat kolesterol darah yang tinggi dapat menyebabkan penumpukan plak di arteri yang disebut aterosklerosis (atherosclerosis), yang dapat meningkatkan risiko serangan jantung dan stroke.
Cara terbaik untuk mengurangi lemak jenuh dan lemak trans dalam diet adalah dengan membatasi jumlah lemak padat, misalnya mentega atau margarin, yang ditambahkan dalam makanan.
Anda juga dapat mengurangi jumlah lemak jenuh dalam diet dengan mengurangi konsumsi lemak dari daging atau memilih daging tanpa lemak.
Anda juga dapat menggunakan substitusi rendah lemak untuk diet jantung sehat. Sebagai contoh dengan menambahkan selai pada roti alih-alih margarin.
Anda juga mungkin ingin memeriksa label makanan ringan seperti keripik. Banyak dari makanan ringan ini digoreng atau mengandung lemak trans.
Ketika harus mengonsumsi lemak, pilih lemak tak jenuh tunggal seperti minyak zaitun atau minyak canola.
Lemak tak jenuh ganda yang ditemukan dalam kacang-kacangan dan biji-bijian juga merupakan pilihan yang baik untuk diet jantung sehat.
Lemak tak jenuh tunggal dan ganda dapat membantu menurunkan kolesterol darah total. Tapi tetap batasi penggunaannya karena semua jenis lemak mengandung kalori tinggi.
2. Pilih sumber protein rendah lemak
Daging unggas dan ikan, produk susu rendah lemak, dan putih telur atau pengganti telur adalah beberapa sumber protein terbaik.
Beberapa jenis ikan kaya akan asam lemak omega-3 yang dapat menurunkan lemak darah yang disebut trigliserida.
Anda akan menemukan asam lemak omega-3 pada ikan salmon, mackerel, dan herring. Sumber lain adalah biji rami, walnut, kedelai dan minyak canola.
Kacang-kacangan juga merupakan sumber protein yang baik dan mengandung sedikit lemak dan kolesterol, sehingga ideal sebagai pengganti daging.
3. Makan lebih banyak sayuran dan buah-buahan
selain bisa untuk melakukan diet sehat sayuran dan buah-buahan merupakan sumber penting vitamin dan mineral, rendah kalori dan kaya serat.
Sayuran dan buah-buahan juga mengandung zat yang dapat membantu mencegah penyakit jantung.
Makan lebih banyak buah-buahan dan sayuran dapat membantu mengurangi makanan tinggi lemak, seperti daging, keju, dan makanan ringan.
Simpan buah dalam mangkuk di dapur sehingga Anda akan ingat untuk memakannya.
Pilih resep yang memiliki sayuran atau buah-buahan sebagai bahan utama, seperti tumis sayur atau salad.
4. Konsumsi biji-bijian
Biji-bijian (beras, gandum, oatmeal) adalah sumber serat dan nutrisi lain yang berperan dalam mengatur tekanan darah dan kesehatan jantung
Ulasan bagaimana jenis makanan-makanan dapat menyehatkan jantung dan mengurangi kolesterol diatas, dapat diterapkan sejak dini. Tak perlu menunggu tua, karena semuanya serba alami.

0 komentar

Posting Komentar